DPW GEMA MA Banten Serahkan SK Karateker di 3 Kabupaten, Abdul Kadir: MUSDA Harus Segera Dilaksanakan

DPW GEMA MA Banten Serahkan SK Karateker di 3 Kabupaten, Abdul Kadir: MUSDA Harus Segera Dilaksanakan

Smallest Font
Largest Font

PORNUS, PANDEGLANG | Dewan Pimpinan Wilayah Generasi Muda Mathla’ul Anwar (DPW GEMA MA) Provinsi Banten menyerahkan SK kepada tim karateker di tiga Kabupaten Provinsi Banten, diantaranya Kabupaten Lebak, Kabupaten Serang dan Kabupaten Pandeglang pada hari Rabu 27 Desember 2023 di Karaton House Cafe & Resto, Ciekek-Pandeglang.

Pada kesempatan itu Ketua DPW GEMA MA Banten apt.Irwandi yang didampingi oleh Sekretaris DPW GEMA MA Banten Abdul Kadir secara langsung menyerahkan SK  Karateker di tiga daerah Kabupaten yang ada di Provinsi Banten.


Sekretaris DPW GEMA MA Banten Abdul Kadir mengatakan, Bahwasanya Pengurus DPW Gema Mathla'ul Anwar Provinsi Banten pada saat ini menyampaikan hal penting yang sebelumnya di bahas dan menjadi keputusan dalam Rapat Pleno Pengurus DPW Gema Mathla'ul Anwar Provinsi Banten yaitu menyampaikan amanat kepada Para pengurus Carateker DPD Gema Mathla'ul Anwar di tiga Kabupaten di Provinsi Banten.

"Tentunya Pengurus Carateker agar dapat segera melaksanakan tugas pentingnya yaitu menyelenggarakan Musyawarah Daerah (MUSDA) Generasi Muda Mathla'ul Anwar di 3 Kabupaten tersebut,"ujar Abdul Kadir kepada wartawan Rabu 27 Desember 2023.

Menurutnya, Penyelenggaraan MUSDA yang baik, menjadi langkah awal untuk keberlangsungan estafet kepemimpinan organisasi, sehingga Gema Mathla'ul Anwar menjadi organisasi kepemudaan yang dinamis dan produktif untuk dapat berkiprah dalam kehidupan beragama, berbangsa dan bernegara.

"Karateker harus sudah menyelenggarakan MUSDA paling lambat di akhir Februari 2024,"pungkas Kadir.

(Ard/Red).

Portalnusantara.id
Daisy Floren
Daisy Floren
PORNUS Author