Kades dan Ketua TP-PKK Desa Mekar Kondang Monitor Gerebek Posyandu
PORNUS, TANGERANG| Pemerintah Desa Mekar Kondang Kecamatan Sukadiri menggelar kegiatan gerebek Posyandu secara serentak pada Jum'at 6 Juni 2024.
Pantauan wartawan Portal Nusantara id , Sebanyak 6 Posyandu di gelar secara serentak. Pada kesempatan itu Kades Mekar Kondang Sofa Marwah didampingi Ketua TP-PKK Desa Mekar Kondang Nyonya Udriyah beserta jajaran melakukan kunjungan di tiap-tiap Posyandu yang ada.
Kades Mekar Kondang Sofa Marwah menjelaskan, kegiatan Gerebek Posyandu ini ialah dilakukan secara serentak di Kabupaten Tangerang, seperti hal nya di Desa Mekar Kondang hari ini sebanyak 6 Posyandu melakukan evaluasi kegiatan Posyandu terhadap warga Masyarakat yang memiliki bayi balita ataupun ibu hamil guna pemeriksaan kesehatan, ukur tinggi badan , berat badan sampai pemberian makanan tambahan.
"Setelah dilakukan nya kegiatan gerebek Posyandu ini, kami berharap mendapatkan data ril kasus stunting yang ada di desa Mekar Kondang, yang sehingga dapat terfokus dalam penanganan stunting," ujar Kades Mekar Kondang Sofa Marwah kepada portal Nusantara
Pada kesempatan itu juga Sofa Marwah mengucapkan terimakasih kepada semua pihak , elemen masyarakat, para perangkat desa serta para kader Posyandu yang sudah bekerja keras untuk melakukan kegiatan gerebek Posyandu.
"Alhamdulillah kegiatan gerebek Posyandu di desa mekar kondang dapat berjalan lancar dan sukses,"ucapnya.
Sofa Marwah menambahkan, Semoga pencegahan stunting di Desa mekar kondang dapat teratasi dengan baik dan tepat sasaran.
"Oleh karena itu, perlu ada kesadaran bersama dengan semua elemen dalam penanganan stunting, dan untuk itu terus lah datang ke Posyandu untuk dilakukan pemeriksaan secara berkelanjutan, guna mencegah kasus stunting,"harap sofa Marwah.