Menjelang Pemilu 2024 , PPK Sukadiri Gelar Bimbingan Teknis Terpadu KPPS 

Menjelang Pemilu 2024 , PPK Sukadiri Gelar Bimbingan Teknis Terpadu KPPS 

Smallest Font
Largest Font

PORNUS, TANGERANG | Dalam rangka pemantapan tugas dan fungsi KPPS nanti pada saat pelaksanaan Pemilu serentak 2024 pada 14 Februari mendatang. PPK Sukadiri menggelar Bimbingan Teknis Terpadu dan Training of Trainer (TOT) kepada para KPPS se-Kecamatan Sukadiri.

Kegiatan bimtek KPPS yang berlangsung pada Jum'at 26 -Senin 29 Januari 2024 ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang.

Ketua PPK Sukadiri Ahmad Cecep Komarudin,SH menjelaskan, sebanyak 1.358 orang anggota KPPS se-Kecamatan Sukadiri dari 194 TPS se-Kecamatan Sukadiri untuk Pemilu serentak 2024 saat ini telah diberikan bimbingan teknis terkait tugas dan fungsi nya atau perannya saat pemungutan suara nanti di TPS.

Bimbingan Teknis Terpadu KPPS se-Kecamatan Sukadiri
Bimbingan Teknis Terpadu KPPS se-Kecamatan Sukadiri 

Cecep mengatakan, mengingat Pelaksanaan Pemilu tinggal menghitung hari, maka KPPS ini diharapkan benar-benar dapat memahami perannya saat di TPS nanti, mereka itu (KPPS -red) harus benar-benar siap untuk bertugas sebagai abdi dan pelayan negara , karena nantinya mereka akan melayani ratusan masyarakat di setiap TPS. 

"Oleh karena itu bimtek ini betul-betul diperhatikan dan di pahami agar mereka (KPPS -red) dapat bertugas dengan baik, sehingga tercipta nya penyelenggaraan Pemilu yang sukses sesuai harapan bersama," ungkap Cecep.

Cecep menambahkan, perlu diketahui pula pelaksanaan bimtek KPPS ini dibuat 4 hari secara bergilir tiap Desa.

"Kita kan ada 8 Desa jadi kita buat per jadwal di setiap Desa,"pungkasnya.

Portalnusantara.id
Daisy Floren
Daisy Floren
PORNUS Author