Pengamanan Pemilu 2024, Polres Lebak Menggelar Sispamkota
PORNUS,Lebak-Polres Lebak Polda Banten menggelar Simulasi Sispamkota (Sistem Pengamanan Kota) dalam rangka Pengamanan Pemilu tahun 2024 di Alun-alun Rangkasbitung, Kabupaten Lebak. Kamis (12/10/2023).
Kegiatan Simulasi diikuti oleh Personil Polres Lebak, Anggota Kodim 0603 Lebak dan Sat Pol PP Kab. Lebak
Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono mengatakan, tujuan kegiatan ini adalah guna memberikan gambaran kesiapan Polres Lebak beserta Jajaran agar bisa mengamankan secara maksimal sehingga tercipta suasana yang aman dan kondusif
“Ya hari ini Polres Lebak melaksanakan Simulasi Sispamkota dalam rangka Pengamanan Pemilu 2024 di Alun-alun Rangkasbitung,” ujar Suyono.
Suyono mengatakan, tahapan Operasi Mantap Brata pengamanan Pemilu 2024 yang sudah di laksanakan oleh Polres Lebak yaitu rapat internal, Lat pra Ops, Simulasi Sispamkota.
“Untuk kekuatan yang diturunkan ada masa kampanye sebanyak 200 Personil, masa tenang 150 personil, Rangkaian pemungutan suara sebanyak 906 personil,”jelasnya.
“Kami mengajak kepada seluruh stakeholder dan seluruh komponen masyarakat untuk mendukung pelaksanaan pesta demokrasi sehingga berlangsung dengan aman dan kondusif,”sambungnya.
(Dv/Ar).