Ribuan Anggota KPPS se-Kecamatan Sukadiri Dilantik, Ketua KPU RI Pecahkan Rekor MURI

Ribuan Anggota KPPS se-Kecamatan Sukadiri Dilantik, Ketua KPU RI Pecahkan Rekor MURI

Smallest Font
Largest Font

PORNUS, TANGERANG | Ribuan Anggota KPPS se-Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang yang tersebar di 8 Desa secara resmi telah dilantik. 

Kegiatan Pelantikan dilaksanakan di Desa masing-masing pada Kamis 25 Januari 2024.

Informasi yang dihimpun oleh portalnusantara.id sebanyak 1.358 orang anggota KPPS se-Kecamatan Sukadiri yang dilantik dari 194 TPS yang tersebar se-Kecamatan Sukadiri untuk Pemilu serentak 2024.

  1. Desa Pekayon dari 34 TPS sebanyak 238 Orang Petugas KPPS yang dilantik.
  2. Desa Sukadiri dari 19 TPS sebanyak 133 Orang Petugas KPPS yang dilantik.
  3. Desa Karang Serang dari 24 TPS sebanyak 168 Orang Petugas KPPS yang dilantik.
  4. Desa Rawa Kidang dari 20 TPS sebanyak 140 Orang Petugas KPPS yang dilantik.
  5. Desa Mekar Kondang dari  17 TPS sebanyak 119 Orang Petugas KPPS yang dilantik.
  6. Desa Gintung dari 29 TPS sebanyak 203 Orang KPPS yang dilantik.
  7. Desa Kosambi dari 29 TPS sebanyak 203 Orang Petugas KPPS yang dilantik.
  8. Desa Buaran Jati dari 22 TPS sebanyak 154 Orang Petugas KPPS yang dilantik.

Ketua PPK Sukadiri Ahmad Cecep Komarudin,.SH mengucapkan selamat dan sukses kepada para petugas KPPS se-Kecamatan Sukadiri yang baru saja dilantik, dan ia berharap petugas KPPS dapat menjaga integritas dan transparansi selama kegiatan pemilu, termasuk perhitungan suara pada 14 Februari 2024 mendatang.

"Saya berharap tugas anggota KPPS Pemilu 2024 harus betul-betul diperhatikan dengan baik sesuai peran nya nanti saat di TPS, hal ini guna kelancaran pemungutan suara di TPS,"ujar A.Cecep Komarudin,.SH Ketua PPK Sukadiri.

Sementara itu dikutip beritasatu.com Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari, dalam sambutannya pada pelantikan KPPS menyampaikan, pelantikan KPPS se-Indonesia secara serentak ini mendapat penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) untuk tiga kategori rekor, yaitu pelantikan secara serentak anggota penyelenggara pemilu terbanyak, bimbingan teknis secara serentak kepada anggota anggota penyelenggara pemilu terbanyak, dan penanaman bibit pohon terbanyak secara serentak oleh anggota penyelenggara pemilu terbanyak.

(Jl/Ar).

Portalnusantara.id
Daisy Floren
Daisy Floren
PORNUS Author