Sekda Pimpin Rakoor dan Monitor Penanganan Banjir di Wilayah Kecamatan Cisauk

Sekda Pimpin Rakoor dan Monitor Penanganan Banjir di Wilayah Kecamatan Cisauk

Smallest Font
Largest Font

PORNUS, TANGERANG| Rapat koordinasi dan monitoring penanganan banjir di wilayah Kelurahan Cisauk dan Desa Cibogo di Pimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang  Moch Maesyal Rasyid di Aula Kantor Kecamatan Cisauk, Jumat (19/4/2024).

Sebagai respon atas berbagai pengaduan
masyarakat akibat luapan air ketika musim hujan tiba yang menggenang di JI raya cisauk-lapan yang berdampak pula kepada perumahan warga di kelurahan Cisauk wilayah kp. erpak dan cibogo wilayah kp. ranca emas.

Dalam penanganan masalah banjir di jangka menengah, Pemerintah Kabupaten Tangerang telah mengalokasikan anggaran peninggian jalan dan pembangunan Drainase di ruas Jalan Raya Cisauk-Lapan pada Tahun 2024.

Rapat koordinasi dan monitoring penanganan banjir di wilayah Kelurahan Cisauk dan Desa Cibogo di Pimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang  Moch Maesyal Rasyid di Aula Kantor Kecamatan Cisauk, Jumat (19/4/2024).

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Drs. H. Moch. Maesyal Rasyid, M.Si berpesan agar kita dapat merespon setiap keluhan masyarakat dan mencarikan solusi terbaik dan kemungkinan tercepat untuk menyelesaikan permasalahan banjir yang ada.

"Rencana dalam waktu dekat akan di buatkan saluran di samping jalan raya di ruas kanan dan kiri jalan, di harapkan akan dapat mengalirkan debit air yang ada, kami harap masyarakat dapat bersabar dan dapat mendukung rencana tersebut,"ungkap Maesyal.

Sementara itu, Camat Cisauk H.M Yusuf Fachroji, menyampaikan terima kasih kepada  Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang pada kesempatan permasalahan banjir yang ada di Kecamatan Cisauk di tinjau langsung oleh Pak Sekda. 

"Semoga persoalan banjir di kecamatan Cisauk dapat teratasi, dan mari kita bersama -sama mengatasi persoalan yang adaa di kecamatan Cisauk khususnya masalah banjir ini, dan semoga apa yang di rencanakan padaa rapat ini dapat dilaksanakan sesuai harapan kita bersama,"jelas Yusuf.

(Ardi/red).

Portalnusantara.id
Daisy Floren
Daisy Floren
PORNUS Author