Stakeholder Kecamatan Teluknaga Menggelar Apel Akbar Hari Santri Nasional 2023

Stakeholder Kecamatan Teluknaga Menggelar Apel Akbar Hari Santri Nasional 2023

Smallest Font
Largest Font

PORNUS, TANGERANG| Pemerintahan Kecamatan Teluknaga Kabupaten Tangerang menggelar Apel Akbar Hari Santri Nasional 2023 di Lapangan Alun - alun Teluknaga pada Minggu (22/10/2023).

Pada Apel Akbar Peringatan Hari Santri Nasional 2023, Camat Teluknaga Zam zam Manohara bertindak langsung sebagai inspektur. Pada sambutannya Zamzam menyampaikan, pada momentum peringatan hari santri nasional ini diharapkan mampu memberikan motivasi kepada kita semua untuk lebih meningkatkan eksistensi dan peran pesantren dan santri dalam berbagai bidang dalam kehidupan, apalagi sumbangsih pesantren dan santri bagi bangsa dan negara ini sangatlah penting dan strategis.

"Hari santri ini sebagai jembatan emas dalam rangka mengedepankan keberadaan Islam,"ungkap Zamzam.

Zamzam mengatakan, momentum ini juga harus dapat meningkatkan rasa kebangsaan, cinta tanah air dengan terus menggelorakan 'Nasionalisme bagian dari Iman'. Artinya, Negara dengan Agama tidak bisa dipisahkan, seperti yang tercermin dalam Pancasila sila pertama, yakni, Ketuhanan Yang Maha Esa. Santri saat ini harus selalu mengikuti perkembangan zaman, Dan harus dapat mengimplementasikan teknologi atau serba digitalisasi dalam hal kebaikan. 

"Gunakan teknik sebagai sarana atau media dakwah serta menyebarkan kebaikan dan kemaslahatan umat di era modern sekarang ini,"tuturnya.

"Santri bukan hanya istilah bagi mereka yang mondok di pesantren, melainkan, semua yang selalu mengamalkan kebajikan sebagaimana yang diajarkan di pondok pesantren dalam kehidupan sehari-hari. Selamat hari santri nasional 2023. Hidup Santri,"sambung Zamzam.

Apel Akbar tersebut dihadiri oleh para Kiyai dan ribuan santri dari perwakilan Pondok Pesantren (Ponpes) se- Kecamatan Teluknaga.  Pengurus MWCNU, Gerakan Pemuda Ansor, IPNU, IPPNU dan Pagar Nusa, Kapolsek Teluknaga, Danramil Teluknaga, Ketua MUI, para Kepala Desa se-Kecamatan Teluknaga beserta perangkat, Ketua Karang Taruna Kecamatan Teluknaga, serta para tokoh alim ulama dan tamu undangan lainnya.

(rl/Ar).

Portalnusantara.id
Daisy Floren
Daisy Floren
PORNUS Author