Totok Hariyono Kunjungi Bawaslu Kab.Tangerang Dalam Tes Wawancara Calon Anggota Panwaslu Kecamatan

Totok Hariyono Kunjungi Bawaslu Kab.Tangerang Dalam Tes Wawancara Calon Anggota Panwaslu Kecamatan

Smallest Font
Largest Font

PORNUS, TANGERANG | Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tangerang melanjutkan tes wawancara di hari kedua bagi calon anggota Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwaslu Kecamatan) dalam rangka persiapan Pemilihan Serentak 2024.

Tes wawancara ini dilaksanakan di Hotel Vega Gading Serpong, pada hari senin tanggal 20 Mei 2024 dan diikuti oleh para calon yang telah lolos seleksi administrasi dan tes tertulis sebelumnya.

Dalam tes wawancara di hari kedua ini Turut hadir langsung Bawaslu RI Totok Hariyono, serta di dampingi langsung oleh Bawaslu Provinsi Ajat Munajat dan Ade Wahyu. dan Juga Bawaslu Kabupaten Tangerang Muslik, Fery Purnawan, Hasanudin, M.K Ulummudin dan Ikbal Ambari.

Totok Menyampaikan Pada tes wawancara ini merupakan tahap akhir dari proses seleksi anggota Panwaslu Kecamatan.

"Kami mencari individu-individu yang tidak hanya memiliki kompetensi dan integritas tinggi, tetapi juga mampu dan mudah bekerja sama dalam tim serta memiliki pemahaman yang mendalam tentang peraturan pemilu," Pesan Totok. 

Fery Selaku Pokja Perekrutan sampaikan Proses Materi wawancara mencakup penyampaian visi misi, pemahaman tentang regulasi pemilu, kemampuan analisis situasi, dan kesiapan dalam menghadapi potensi pelanggaran yang mungkin terjadi selama proses pemilu berlangsung.

Selanjutnya setelah dilaksanakan Seleksi Wawancara mengacu pada Pedoman Pembentukan Pengawas Kecamatan  Bawaslu Kabupaten Tangerang  akan mengumumkan hasil seleksi akhir sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Anggota Panwaslu Kecamatan yang terpilih nantinya akan diberikan pembinaan dan pelatihan lebih lanjut sebelum terjun langsung dalam pengawasan pemilu di tingkat kecamatan.

Muslik selaku ketua Bawaslu juga berkomitmen untuk memastikan bahwa setiap tahapan seleksi dilakukan dengan transparan dan akuntabel. Dengan adanya seleksi ini, Bawaslu Kabupaten Tangerang berharap dapat membentuk tim pengawas yang solid dan mampu menjaga integritas pemilihan serentak 2024, sehingga tercipta pemilihan yang demokratis dan berkualitas di Kabupaten Tangerang.

Portalnusantara.id
Daisy Floren
Daisy Floren
PORNUS Author