TANGERANG, (PORNUS)- Di tengah persiapan menyambut gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026, Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid, turun langsung memberikan suntikan semangat bagi 25 pemain muda U-20 PSSI Kabupaten Tangerang. Bertempat di TOS Hotel, Kelapa Dua, Minggu (21/12/2025), kehadiran sang bupati menjadi amunisi berharga bagi para pemain yang akan berjuang mengharumkan nama daerah.
Dalam arahannya, Bupati Maesyal menekankan bahwa persiapan yang matang adalah kunci utama untuk meraih hasil positif dalam Porprov 2026 dan Piala Gubernur. Ia mengingatkan bahwa seluruh aspek, mulai dari fisik, mental, hingga disiplin, harus dipersiapkan secara optimal.
“Persiapan tim harus dilakukan secara menyeluruh, mulai dari latihan, fisik, mental, hingga disiplin. Dengan persiapan yang baik, InsyaAllah tim sepak bola Kabupaten Tangerang bisa memberikan hasil terbaik,” ujar Maesyal Rasyid.
Lebih lanjut, Maesyal mengungkapkan bahwa ke-25 pemain U-20 ini adalah hasil seleksi ketat dari berbagai penjuru Kabupaten Tangerang. Mereka adalah yang terbaik dari yang terbaik, diharapkan menjadi penerus tongkat estafet pemain senior hingga ke tingkat nasional.
“Saudara-saudara adalah duta dari lebih dari 3,4 juta penduduk Kabupaten Tangerang. Jaga kepercayaan ini dengan latihan disiplin, semangat, dan sikap profesional,” katanya.
Tak hanya itu, Maesyal juga berpesan agar para pemain senantiasa menjaga kedisiplinan, mengatur pola istirahat dan asupan makanan, serta mampu mengendalikan emosi di lapangan. Kepatuhan terhadap arahan pelatih dan tim kesehatan juga menjadi poin penting yang ditekankan.
“Jaga emosi, kekompakan, hindari begadang, jaga asupan makanan sehat, serta mengikuti arahan tim medis agar kondisi fisik tetap prima,” ujarnya.
Sportivitas dan komunikasi yang baik di lapangan juga menjadi perhatian utama Bupati Maesyal. Ia berharap para pemain dapat menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas, membangun komunikasi yang efektif, serta memperkuat kepemimpinan kapten tim dalam menjaga ritme permainan.
“Bermainlah dengan semangat dan sportivitas. Jangan mudah terpancing emosi, karena itu justru akan merugikan tim. Jaga komunikasi dan kerja sama di lapangan,” imbuhnya.




