Kabupaten Tangerang, PORNUS — Camat Cisauk, Hendarto, S.STP, M.Si, menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada kegiatan Bicis Edu Fair 2026 yang digelar di SMK Bina Insani Cisauk, Desa Dangdang, Kecamatan Cisauk, Selasa (13/1/2026).
Bicis Edu Fair 2026 menjadi ajang edukasi yang bertujuan memberikan informasi, motivasi, serta wawasan kepada pelajar terkait pendidikan lanjutan, pengembangan keterampilan, dan kesiapan menghadapi dunia kerja. Kegiatan tersebut diikuti oleh siswa-siswi SMK Bina Insani Cisauk dengan antusias serta dihadiri jajaran sekolah dan sejumlah tamu undangan.
Dalam sambutannya, Camat Cisauk Hendarto mengapresiasi pihak SMK Bina Insani Cisauk atas terselenggaranya kegiatan yang dinilai positif dan bermanfaat bagi generasi muda, khususnya pelajar tingkat menengah kejuruan.
“Pendidikan merupakan investasi jangka panjang yang sangat menentukan kualitas sumber daya manusia. Melalui kegiatan Bicis Edu Fair ini, para siswa diharapkan memperoleh gambaran serta motivasi untuk melanjutkan pendidikan, meningkatkan keterampilan, dan mempersiapkan diri menghadapi tantangan dunia kerja yang semakin kompetitif,” ujar Hendarto.
Ia menegaskan bahwa kegiatan seperti Bicis Edu Fair menjadi ruang strategis bagi pelajar untuk mengenal potensi diri, memperluas wawasan, serta menyusun rencana masa depan sejak dini.
Lebih lanjut, Hendarto berpesan kepada para siswa agar terus semangat belajar, menjaga disiplin, serta membentuk karakter yang baik. Menurutnya, keberhasilan tidak hanya ditentukan oleh kemampuan akademik, tetapi juga oleh sikap, etika, dan kemauan untuk terus belajar.
Pemerintah Kecamatan Cisauk, kata dia, menyambut baik dan mendukung penuh berbagai kegiatan edukatif di lingkungan sekolah yang sejalan dengan upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia di daerah.
“Harapannya, Bicis Edu Fair 2026 dapat menjadi agenda rutin dan memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan, khususnya di Kecamatan Cisauk,” pungkasnya.





